Rahasia agar anak mudah memahami pelajaran – Banyak diantara kita yang sering kesulitan memahami pelajaran. Meskipun sudah belajar banyak, dan waktu yang lama tetap saja belum memahami apa yang dipelajari, Lantas apa yang menyebabkan hal tersebut terjadi? Banyak penyebabnya. Dan sebenarnya penyebab susah paham setiap orang itu berbeda beda.

beberapa penyebab yang sering terjadi itu karena hal hal berikut!

1. Sulit berkonsentrasi

Sulit berkonsentrasi adalah gangguan berpikir yang membuat seseorang kurang fokus dan susah memperhatikan sesuatu. Dampak susah konsentrasi bisa menyebabkan seseorang sulit mengingat sesuatu, sering lupa, tidak mampu mengerjakan sesuatu yang rumit, ceroboh sampai tidak berenergi.

2. Lingkungan belajar yang kurang mendukung

Lingkungan belajar merupakan salah satu faktor yang berasal dari luar (faktor eksternal) yang berpengaruh terhadap hasil belajar siswa. Lingkungan belajar yang nyaman dan efektif akan mendukung kegiatan pembelajaran berjalan dengan kondusif. penciptaan kondisi lingkungan belajar yang efektif adalah salah satu aspek terpenting keberhasilan dalam pembelajaran.

3. Terlalu takut untuk jujur

pada umumnya, ada beberapa alasan seseorang berkata bohong. Mulai dari menghindari perasaan tidak enak, ingin merasa lebih dihargai, atau membuat orang lain merasa kagum.

4. Stress karena target belajar yang berlebihan

Sudah menjadi kewajiban bagi siswa di semua jenjang pendidikan untuk belajar. Belajar tidak hanya dilakukan saat mendekati ulangan harian atau ujian akhir semester saja. Namun tiap materi yang diberikan dari guru atau dosen, lebih baik segera dipahami dan dipelajari agar mempermudah saat mengikuti ujian mendatang.

Itulah beberapa penyebab yang mengakibatkan susah paham saat belajar, Terus bagaimana cara mengatasinya?

Inilah Rahasia Agar Anak Mudah Memahami Pelajaran

 

1. Mencari Mentor

Saat kamu merasa kesulitan dalam memahami pelajaran. cobalah untuk mencari mentor yang dapat membimbing kamu. Mentor bisa siapa aja, entah orang tua, sodara atau teman kamu untuk bisa membantu kamu memahami yang kamu pelajari.

2. Belahar Materi Fundamentall

Saat awal belajar banyak yang berharap langsung bisa secepat kilat. Padahal ngga semua dapat seperti yang kamu harapkan ferguso! Contoh, Kamu baru belajar bahasa inggris, tapi langsung berharap bisa ngomong cas cis cus seperti bule ya akan susah. Kamu harus mempelajari dari dasarnya dulu, vocabolary nya!

3. Biar Fokus, Selesaikan Tanggunganmu dulu

Selesaikan tanggung jawab yang kamu miliki terlebih dahulu, sebelum kamu belajar atau mempelajari hal baru. Kenapa? biar pikiran kamu tidak terpecah-pecah dan bisa lebih fokus dalam belajar

4. Jangan Kesampingkan Waktu Istirahat

Belajar dengan waktu yang lama itu boleh. Tapi ingat, ketika tubuh kamu merasa lelah, jangan dipaksakan dan segera istirahat. bila perlu atur waktu, beberapa menit untuk belajar dan selingkan waktu istirahat agar tidak cepat penat.

Nah, mudah kan membantu anak dalam memahami pelajaran sekolah baik saat belajar di sekolah maupun di rumah. kuncinya adalah adanya pemahaman serta kerja sama yang baik antara sekolah, orangtua dan anak atau siswa.